bondowosokab.go.id, BONDOWOSO - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jawa Timur secara resmi mengukuhkan kepengurusan KONI Kabupaten Bondowoso untuk masa bakti 2025–2029. Acara pelantikan yang berlangsung khidmat ini dilaksanakan di Pendapa Bagus Assra Bondowoso, Rabu, (12/11/2025).
Pelantikan dipimpin oleh Ketua Umum KONI Provinsi Jawa Timur, Muhammad Nabil, yang menyerahkan bendera kepengurusan kepada Ketua KONI Bondowoso terpilih, Adi Sutrisno, beserta jajaran pengurus baru. Momen penting ini turut disaksikan oleh Bupati Bondowoso, Abdul Hamid Wahid, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta perwakilan dari seluruh cabang olahraga (cabor) se-Kabupaten Bondowoso.
Sejumlah tokoh daerah hadir dalam acara tersebut, termasuk Wakapolres Bondowoso, unsur pimpinan DPRD, perwakilan Kejaksaan Negeri, Komandan Kodim 0822, Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora), serta berbagai stakeholder kunci dalam pembangunan daerah dan olahraga.
Dalam sambutannya, Ketua KONI Jawa Timur, Muhammad Nabil, menyampaikan pesan dan harapan mendalam agar kepengurusan yang baru dikukuhkan ini mampu menjalankan perannya sebagai penggerak utama pembinaan olahraga di tingkat daerah. Nabil menekankan pentingnya peran KONI dalam mendukung target Jawa Timur sebagai provinsi dengan prestasi olahraga nasional terbaik.
KONI merupakan motor penggerak olahraga di daerah. Kami berharap pengurus baru dapat bersinergi intens dengan pemerintah daerah dalam menggali bibit atlet muda dan menyiapkan Bondowoso sebagai salah satu lumbung atlet potensial di Jawa Timur, pihaknya menambahkan bahwa sinergi yang kuat antara organisasi olahraga dan pemerintah menjadi kunci untuk mempercepat tercapainya prestasi tertinggi.
Sementara itu, Bupati Bondowoso, menegaskan komitmen penuh Pemerintah Kabupaten Bondowoso dalam mendukung setiap program pengembangan olahraga yang diinisiasi oleh KONI.
Pihaknya siap mendukung program KONI, baik melalui fasilitas, pelatihan, maupun kegiatan pembinaan berjenjang. Prestasi olahraga adalah kebanggaan daerah dan merupakan cerminan dari semangat kompetitif serta disiplin yang ditanamkan, sebagai jaminan dukungan fiskal dan moral bagi jajaran KONI Bondowoso.
Ketua KONI Bondowoso terpilih, Adi Sutrisno, dalam sambutannya menyatakan kesiapan dan tekad bulatnya untuk segera memperkuat koordinasi antar-cabor serta menciptakan sistem pembinaan atlet yang lebih profesional dan berkelanjutan.
Pihaknya ingin membangun ekosistem olahraga yang sehat, terbuka, dan berorientasi pada prestasi. Langkah awal kami adalah konsolidasi internal, penguatan kelembagaan cabor, dan pemetaan potensi atlet.
Adi Sutrisno juga menetapkan target jangka pendek yang ambisius bagi kepengurusannya. “Target utama kami adalah peningkatan signifikan capaian atlet Bondowoso di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur mendatang. Kami akan bekerja keras untuk memastikan setiap atlet mendapatkan pembinaan terbaik agar mampu mengharumkan nama Bondowoso di kancah regional.
Pengukuhan ini diharapkan menjadi momentum kebangkitan olahraga Bondowoso, membawa semangat baru dan struktur yang lebih solid untuk mencetak atlet-atlet berprestasi yang siap bersaing di tingkat provinsi maupun nasional.
Tulis Komentar