bondowosokab.go.id, BONDOWOSO - Di tengah suasana ramadhan, setidaknya ada 600 abang becak telah berjajar rapi, yang hadir dalam kegiatan Bupati Bondowoso Peduli dan Menyapa Warga Marginal, didepan Pendopo Raden Bagus Assra Bondowoso, Selasa, (18/03/2025). Bupati Bondowoso, KH. Abdul Hamid Wahid, M.Ag., bersama pengusaha dermawan, H. Suci Hanafi, dan anggota DPRD, H. Syamsul Tahar, hadir menyapa ratusan abang becak.
Kegiatan ini bukan sekedar seremonial biasa, sebanyak 600 zakat secara simbolis diserahkan langsung kepada para abang becak, sebagai bagian dari total 6.000 zakat yang akan disalurkan di seluruh wilayah Bondowoso. Lebih dari sekedar bantuan materi, momen ini adalah wujud nyata kepedulian pemimpin dan pengusaha terhadap warga marginal.
Dalam sambutannya, Bupati Bondowoso menyampaikan apresiasi mendalam kepada H. Suci Hanafi, yang dikenal sering berbagi dengan masyarakat kurang mampu, kepedulian dan bantuan dari pengusaha seperti Bapak Suci Hanafi ini sangat berarti, terutama di bulan ramadhan yang penuh berkah ini.
Bupati Bondowoso menekankan pentingnya kepedulian terhadap sesama, baik dalam bentuk bantuan karitatif maupun bantuan produktif. Kita tidak hanya ingin membantu meringankan beban mereka saat ini, tetapi juga memberdayakan mereka agar bisa mandiri dan meningkatkan taraf hidupnya.
Pihaknya berharap, langkah yang dilakukan H. Suci Hanafi dapat menginspirasi pengusaha lain di Bondowoso untuk turut berbagi dan berkontribusi dalam menyejahterakan masyarakat. Dengan sinergi antara pemerintah, pengusaha, dan masyarakat, kita bisa bersama-sama membangun Bondowoso yang lebih adil dan sejahtera.
Acara tersebut tidak hanya menyentuh, namun juga menjadi simbol harapan bagi seluruh warga marginal di Bondowoso. Di tengah tantangan hidup yang dihadapi, mereka merasa tidak sendiri, karena pemimpin dan pengusaha di daerah mereka peduli dan siap membantu.
Tulis Komentar