bondowosokab.go.id, BONDOWOSO - Wakil Bupati Bondowoso, As'ad Yahya Syafi'i, S.E, mewakili Bupati Bondowoso, H. Abdul Hamid Wahid, M.Ag, menghadiri acara Halal Bihalal Ikatan Keluarga Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) lintas angkatan. Acara silaturahim yang mengusung tema "Merajut Silaturahim, Menyemai Gagasan, Menguatkan Asa Pendidikan Daerah" ini berlangsung di Pendopo Raden Bagus Assra Bondowoso pada Sabtu (19/04/2025).
Acara Halal Bihalal ini dihadiri oleh anggota IKA PMII dari berbagai perguruan tinggi, termasuk IKA PMII dari IAIN Sunan Ampel Surabaya, STAIN Jember, IAIN Jember, dan UINKHAS Jember. Kehadiran para alumni lintas generasi ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali persaudaraan dan bertukar gagasan konstruktif.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bomdowoso menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. Beliau menekankan pentingnya peran alumni PMII dalam memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah, khususnya di bidang pendidikan.
Pemerintah Kabupaten Bondowoso menyambut baik inisiatif IKA PMII untuk merajut silaturahim dan menyemai gagasan, terutama dalam konteks penguatan asa pendidikan di daerah kita," Diharapkan melalui forum ini, akan muncul ide-ide cemerlang dan sinergi yang kuat antara alumni PMII dengan pemerintah daerah demi kemajuan pendidikan Bondowoso."
Lebih lanjut, Wakil Bupati berharap agar IKA PMII dapat terus menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan, terutama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan yang berkualitas.
Acara Halal Bihalal IKA PMII lintas angkatan ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting yang merupakan bagian dari keluarga besar IKA PMII. Kehadiran mereka menambah khidmat dan semangat dalam mempereratSolidaritas antar alumni.
Diharapkan, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahim semata, namun juga menjadi wadah untuk melahirkan gagasan-gagasan inovatif yang dapat diimplementasikan demi kemajuan pendidikan dan pembangunan di Kabupaten Bondowoso.
Tulis Komentar